Tampilkan postingan dengan label Pendidikan. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pendidikan. Tampilkan semua postingan

Senin, 14 Oktober 2019

Luar Biasa!!! Ini Prestasi SMPN I Kota Bima di Kancah Nasional


Foto: Kepala Sekolah SMPN 1 Kota Bima Hj. Nurmah, M.Pd
BIMA, Inside Pos,-
DibawahKepemimpinan Hj. Nurmah, M.Pd, SMPN 1 Kota Bima menjadi Sekolah yang diperhitungkan. Hampir segala mata Lomba, SMPN 1 meraih posisi juara. Hebat bukan?

Baru-baru ini, ditingkat Nasional, lewat tangan dingin Hj. Nurmah, SMPN I Meraih juara 1 Silat tinggkat Nasional di Semarang.  lagi-lagi, ditingkat Nasional mendapatkan Juara III Lomba Takraw di Kalimantan.

"Siswa binaan kami sementara ini berada diposisi Urutan ke-8 lomba Gala Siswa (Pertandingan Sepak Bola Usia Dini) tingkat Nasional di Kalimatan dan masuk nominasi Juara pada lomba Cerita Rakyat tingkat Nasional di Jakarta," ujarnya, Senin, 14/10 Pagi tadi seraya menambahkan

"Prestasi ini kami dapatkan berkat dukungan semua pihak terutama Pemerintah Kota Bima dibawah kendali Walikota Bima dan Wakil Walikota Bima," tambahnya

Keunggulan lainnya, Kata Hj. Nurmah, SMPN I Kota Bima saat ini sudah mendapatkan SK dari Walikota Bima sebagai sekolah berkualitas Internasional. Bukan hanya sekedar simbolis saja. Apresiasi dari Walikota dalam bentuk Surat Keputusan tersebut berdasarkan analisa data dan fakta yang nampak di sekolah.
Foto: Kegiatan Lomba Gala Siswa Indonesia (GSI) SMPN 1 Kota Bima di Jakarta hingga saat ini

 
Untuk menindaklanjuti, SK Walikota Bima, Kami sudah siapkan dua ruang kelas berkualitas internasional. dikelas itu Nanti akan dibina khusus dengan menggunakan tiga bahasa, Yakni Bahasa Arab, Inggris dan Indonesia," paparnya penuh semangat

Selain itu juga, saat ini siswanya sedang di Bina khusus untuk menyusun karya ilmiah yang akan di lombakan ditingkat internasional. Karya Ilmiah yang disusun tersebut menggunakan bahasa Arab.

"Selagi saya dipercaya menjadi Kepala Sekolah di SMPN I Kota Bima, saya bersama civitas SMPN I Kota Bima akan menorehkan prestasi yang membanggakan bagi seluruh masyarakat Kota Bima terutama Pemkot Bima. Ini ikhtiar saya sebagai seorang kepala sekolah," cetusnya
Foto: Salah Seorang Siswa SMPN 1 Kota Bima Mendapatkan Medali Emas Tingkat Nasional pada Ajang Lomba Pencat Silat
Tidak hanya itu,  Mantan Kasek SMPN 6 Kota Bima ini juga telah menyiapkan guru pembina sebayak 44 orang guru berkualitas. Program pembinaan bakat dan prestasi. para Guru pembina ini dibagi tugas untuk membina siswa yang akan ikuti mata lomba diantaranya OSN Matematika, IPA dan IPS, OPSI,  KaÅ•ya Ilmiah, GSI, Sepak Bola, O2SN  : Siĺat, Sepak Takraw, Volly Ball,  Atletik, LCC   : Umum dan Kebudayaan, Storry telling : Debat Inggris / Indonesia,  OSIS, PASKIB, PRAMUKA, DRUM BAND, TAGUDALA, MARAWIS, DESAIN POSTER, PADURA / VOKAL GROUP, THEATER, MUSIK TRADISIONAL, TARI TRADISIONAL, IMTAQ, TAHFIDZ, TILAWAH, Palang Merah Remaja dan Jurnaslistik.

"Jumlah 22 kegiatan siswa disekolah kita tidak dilakukan dengan setengah hati. Semuanya dibina dengan sungguh-sungguh sehingga kami mendapat juara disetiap lomba. Baik tingkat Lokal, Propinsi dan Nasional. Bahkan beberapa kali, SMPN I Kota Bima mewakili  Pemerintah Propinsi NTB dalam ajang lomba di Tingkat Nasional. Untuk itu, Kami ucapkan kepada Walikota Bima dan Dinas Dikpora Kota Bima karena sudah memberikan dukungan kepada kami agar terus berkiprah dikancah Nasional bahkan Internasional," pungkasnya.

#Pena Bumi

Senin, 07 Oktober 2019

Pelajar SMAN 1 Woha Berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu

Puluhan pelajar SMAN 1 Woha berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu (RPP) Sancaka KPU Kabupaten Bima, Senin (7/10) siang usai pulang sekolah.
Bima, Inside Pos,-
Puluhan pelajar SMAN 1 Woha berkunjung ke Rumah Pintar Pemilu (RPP) Sancaka KPU Kabupaten Bima, Senin (7/10) siang usai pulang sekolah.

Para pelajar yang mengenakan seragam putih abu ini hadir ke Kantor KPU Kabupaten Bima untuk belajar tentang kepemiluan.

"Kita sudah rencanakan jauh hari untuk belajar kepemiluan langsung ke Kantor KPU," jelas Koordinator rombongan Supratman

Kata Supratman, Rombongan dikoordinir Pengurus OSIS SMAN 1 Woha yang baru saja berganti. Proses pergantian pengurus dilakukan melalui Pemilihan OSIS (PemilOs) secara demokratis akhir pekan lalu.

"Proses pemilihan kemarin turut difasilitasi KPU Kabupaten Bima. Alhamdulillah berjalan dengan demokratis," ungkapnya.

Kehadiran Supratman dan siswa SMAN 1 Woha disambut hangat Komisioner KPU Kabupaten Bima Ady Supriadin dan jajaran Sekretariat.

Para siswa langsung diajak ke ruangan RPP Sancaka KPU untuk menggali berbagai informasi. Sejumlah poster, infografis, buku bacaan hingga miniatur TPS tersedia untuk memudahkan informasi para pengunjung.

"Kami sangat senang siswa SMAN 1 Woha hadir di Kantor KPU. Ini menandakan para pelajar semakin tertarik dengan isu demokrasi dan kepemiluan," ujar Ady dihadapan siswa.

Ady kemudian memaparkan tentang tugas penyelenggara pemilu yakni KPU, Bawaslu dan DKPP. Lalu membuka ruang diskusi dan tanya jawab kepada siswa.

Kesempatan ini pun langsung disambar para siswa dengan mengajukan berbagai pertanyaan kritis. Mereka sangat antusias untuk menggali informasi tahapan Pemilu dan Pilkada.

Bahkan sebagian diantara siswa tanpa canggung berkeinginan untuk menjadi penyelenggara pemilu suatu saat nanti. Tak hanya itu, siswa juga mengutarakan ide untuk membentuk Forum Pelajar Anti Hoax dan Money Politik.

Hal ini berangkat dari keprihatinan mereka terhadap maraknya hoax dan money politik setiap even pemilu. Ide kreatif ini pun didukung Ady untuk segera terwujud dan memberikan motivasi semangat kepada siswa.

#Pena Bumi

Sabtu, 28 September 2019

Prodi Matematika STKIP Bima Yudisium 89 Sarjana


Bima, Inside Pos,-
Pada perhelatan Yudisium, Program Studi Pendidikan Matematika (Prodi-Mate) menggelar acara Pelantikan dan Pengukuhan Sarjana di Aula STKIP Bima, Kamis, 26/9. Dalam acara ini mengangkat tema ,"Profesionalisme Guru : Prospek dan Tantangan dalam  Menghadapi Era Revolusi 4.0"

Kegiatan Yudisium diikuti oleh peserta dengan penuh khidmat mulai dari acara pembukaan sampai selesainya kegiatan. Bahkan banyak diantara peserta tak kuasa menahan air mata karena merasa sedih dan terharu ketika mereka dikukuhkan menjadi Sarjana Pendidikan (S. Pd.). Tentunya dengan gelar baru tersebut tanggung jawab dan tantangan yang diemban semakin besar, di mana mereka dituntut untuk mampu menunjukkan kompetensi sosial ketika berada di tengah masyarakat.

Ketua Prodi-Mate, menyampaikan apreasiasi dan atensi kepada peserta yudisium. Ia menekankan kepada sarjana muda agar bisa menjaga nama baik almamater STIKP Bima ketika berbaur dilingkungan sosial masyarakat.

"Hari ini arah baru masa depan pendidikan bangsa Indonesia  khususnya pendidikan di Kota/Kab. Bima ditangan generasi muda. Maju mundurnya sangat ditentukan oleh kualitas yang dimiliki  revolusi industri 4.0  mengutamakan guru yang memiliki skill dan kompetensi tinggi di bidangnya," Ujarnya

Diacara yudisium tahun 2019, Dosen alumni UNM Makassar Ibu Mutmainah, S. Pd., M. Pd. diberi panggung kehormatan untuk menjadi orator ilmiah. Dalam pidato ilmiahnya Megister Pendidikan ini menyampaikan pentingnya membangun kultur pendidikan yang  berkualitas dan berkarakter dalam mendorong meningkatnya daya saing guru di era revolusi industri 4.0 sebagai sebuah keniscayaan agar out put yang hasilkan tetap kompetitif.

"Sarjana muda STIKP Bima harus ambil bagian dalam membangun dunia pendidikan yang berkualitas," Cetusnya

#Pena Bumi

Selasa, 26 Maret 2019

SMPN 2 Wera dan Alumni Canangkan Sekolah Berwawasan Lingkungan

Bima, Inside Pos,-

Sebanyak 500 Bibit Pohon kembali disalurkan ke SMP Negeri 2 Wera. Penyaluran bibit pohon ini dilaksanakan berkat kerjasama Alumni dan pihak SMP negeri 2 Wera serta BKPH MARIA DONGGOMASA.

Serah terima bibit pohon dilakukan di pelataran Sekolah oleh Ahmad Joni dari Dinas Kehutanan sekaligus mewakili BKPH Maria Donggomasa ke Alumni SMP 2 wera. Selanjutnya Alumni menyerahkan ke Andi Irawan, S.Pd,. M.Pd selaku Kepala SMP Negeri 2 Wera.

Kepala SMP Negeri 2 Wera, Andi Irawan menuturkan bahwa Program rintisan sekolah berwawasan lingkungan diharapkan dapat menjadi pemantik kesadaran dan kecintaan pada lingkungan yang asri dan harmoni bagi warga sekolah.

Menurutnya sekitar 20 tahun yang lalu sekolah tersebut pernah menjadi salahsatu destinasi wisata. Dengan dicanangkan sekolah berwawasan lingkungan tersebut diharapkan kedepan akan mengembalikanh seperti kondisi semula

"Disamping itu, kami juga giat menumbuhkan rasa kecintaan warga sekolah terhadap lingkungan, mengolah halaman sekolah dengan menanam berbagai bibit pohon dan sayur mayur disertai dengan penanaman semangat untuk berwirausaha," ujarnya.

Sementara dari pihak alumni angkatan ke 3 SMPN 2 Wera, Saiful Salim, S.Sos mengaku merasa bahagia dan bangga melihat kemauan mulia kepala sekolah dalam membangun dan memajukan sekolah. Kata dia sudah ada sejumlah terobosan dan inovasi yang dilakukan Sekolah dibawah kepemimpinan Andi Irawan.

"Sebagai alumni kami merasa terpanggil untuk membantu Kepala sekolah yang berpikiran terbuka melaksanakan tugas pengabdian percepatan pembangunan sekolah yang berwawasan lingkungan," katanya.

Saiful yang juga pendamping lokal desa mengatakan para Alumni akan terus ikut bahu-membahu dalam membangun kemitraan yang baik dengan sekolah dan semua pihak lainnya untuk menyongsong kemajuan sekolah. Meskipun sejauh ini para Alumni baru berkesempatan membantu pengadaan bibit pohon dan pipa air meski masih kurang dari target.
"Semoga kedepan kemajuan bisa di gapai segera dan dapat menjadi sekolah yang memiliki kawasan ramah lingkungan, ramah anak serta memiliki kawasan wisata sekolah," ujarnya.

Dari BPKH MARIA DONGGOMASA juga ikut ambil bagian untuk membangun kemitraan yang baik dengan pihak sekolah.
Kepala BKPH Maria Donggomasa Ahyar HMA, S. Hu menuturkan, Kami ingin menumbuhkan kesadaran siswa untuk terus belajar mencintai lingkungan dengan jalan mendistribusikan bibit, mengajak serta menyiapkan bibit pohon buah, marawat tanaman-pepohonan, mengelola tanaman sayur serta hal lainnya yang berhubungan dengan ramah alam dan lingkungan.

Pada kesempatan ini juga, Kepala BKPH Maria Donggomasa Ahyar HMA, S. Hut yang diwakili oleh Kepala Seksi Perencanaan dan Pemanfaatan Hutan dan Pemberdayaan Masyarkat Ahmad Joni. S. Hut dan kepala resort Wera Hananto. SP, dan beberpa staf BKPH MDm dan Staf Resort Wera
Melalui kemitraan dengan alumni SMPN 2 Wera menyerahkan bibit Bibit pohon seperti kemiri, mahoni dan asam nangka, dan srikaya.

#Ryan

Kamis, 21 Maret 2019

60 Siswa SMPN I Kota Bima UNBK Pakai Leptop Sendiri

Kepala Sekolah SMPN I Kota Bima, Hj. Nurma, M.Pd

Bima, Inside Pos,-

Sebanyak 306 Pelajar SMPN I Kota Bima, 8 April mendatang akan melaksanakan UNBK (Ujian Nasional Berbasis Komputer).

Dari  jumlah pelajar tersebut, sebanyak 60 siswa setempat terpaksa menggunakan Leptop/Komputer sendiri.

"Puluhan siswa rencananya akan membawa  Leptop sendiri. Hal itu lantaran ada kekurangan alat komputer di sekolah," terang Kepala Sekolah, Hj. Nurma, M.Pd, Kamis 21 Maret 2019.

Kondisi kekurangan alat komputer untuk UNBK dilatarbelakangi oleh musibah banjir 2016 lalu. sehingga banyak alat komputer disekolah setempat rusak parah terendam air.

"Kami sudah mengajukan permohonan kepada Pemerintah Daerah maupun Propinsi, namun hanya beberapa unit saja yang bisa dipenuhi," akunya

Terkait kekurangan itu, Menurut Nurma, tidak hanya berlaku di SMPN I Kota Bima tapi hampir menyeluruh diseluruh sekolah di Kota Bima bahkan kabupaten Bima.

"Kami sudah siapkan 4 laboratorium untuk persiapan UNBK. meski ada kekurangan akan tetapi tidak menjadi kendala," ujarnya

Seperti tahun kemarin, target kelulusan untuk pelajar SMPN I Kota Bima tetap dipertahankan diangka 100 persen.

"Ini angka yang sudah kami perhitungan bersama. tidak ada perubahan angka persentase kelulusan," tambahnya

menjelang UNBK,  Mantan Kasek SMPN 6 Kota Bima ini mengharapkan adanya dukungan semua pihak dalam pelaksanaan ujian. terutama wali murid yang selalu kontrol aktivitas anaknya dirumah.

"Try out masih dilaksanakan. semoga pelaksanaan UNBK berjalan sesuai harapan bersama," pungkasnya.

#Ryan

Rabu, 13 Februari 2019

Hari Valentine, SMPN 1 Kota Bima Undang Penceramah ke Sekolah

Kota Bima, Inside Pos,-
Besok, Tanggal 14 Februari bertepatan dengan Hari Valentine. Sebagian Muda-mudi menjadikan moment Valentine untuk ajang mengekspresikan kasih sayang pada pasangannya. Tak jarang, perayaan tersebut berujung ke hal negatif. Yakni seks bebas dikalangan remaja. 

Dalam rangka mengantisipasi tradisi kebarat-baratan ini, Kepala Sekolah SMPN 1 Kota Bima, Hj. Nurma, M.Pd menggelar kegiatan keagamaan, Kamis 14-2-2019 besok. Tujuannya agar dampak negatif dari perayaan valentine tidak menular ke siswa-siswinya.

Kegiatan tersebut terpusat di Mesjid Sekolah setempat. Pihak sekolah mengundang 5 penceramah agama untuk memberikan pencerahan kepada peserta didik.

"Besok (Kamis) kami adakan kegiatan Ceramah dan Doa  bersama seluruh siswa berserta guru disekolah kami. Acara ini untuk mengalihkan perayaan Valentine yang dinilai akan berdampak negatif pada anak didik kami," ujar Kasek, Rabu, 13-2-2019 Siang tadi. 

Kata Nurma, Giat keagamaan dilaksanakan atas surat edaran yang dikeluarkan oleh Walikota Bima. Jauh sebelum itu, Ketua MKKS ini juga sudah selenggarakan kegiatan yang sama dalam rangka meningkatkan kualitas peserta didiknya. 

"Kami sudah menerima surat himbauan dari Pak Walikota. Kami sangat respon positif sekali adanya kepedulian pemerintah dalam mengalihkan Perayaan Valentine dikalangan muda-mudi," paparnya

Nurma menuturkan, sejak menjadi Kepala Sekolah di SMPN 1 Kota Bima, Ia mengaku telah melakukan berbagai macam terobosan dalam membentuk karakter siswa-siswinya. 

Paling menonjol dilakukannya yakni, Diwajibkan membaca Qur'an sebelum belajar dan sholat berjamaah sebelum pulang. Ia meyakini, mendekatkan peserta didiknya dengan  rutinitas keagamaan, sangat berdampak pada prestasi  belajar.

"Ini pengalaman pribadi saya sejak menjadi kepala sekolah. Banyak prestasi yang dapat diperoleh dari hasil bimbingan kami selama ini," aku mantan Kasek SMPN 6 Kota Bima ini

Selain itu, Nurma berharap kedepan peserta didiknya dapat menjadi generasi yang berguna bagi masyarakat di Kota Bima nantinya.

"Ini mimpi semua orang tua termasuk kami para guru. Semoga pola didikan kami hari ini berbuah manis untuk generasi kedepannya," harapnya.

#Ryan

Sabtu, 12 Januari 2019

Tim Babuju Dukung Gerakan Literasi di FPKT Kelurahan Tanjung

Komunitas Babuju, Jum'at yang dikoordinir oleh Julhaidin alias Rangga Babuju, Jum'at malam kemarin turun langsung menyiapkan ruang baca bagi warga masyarakat Tanjung
Bima, Inside Pos,-

Salah satu hal terpenting dalam rangka mendorong budaya baca generasi muda adalah dengan ikut berkontribusi menyediakan sarana pendukung. Hal ini nampak dilakukan oleh Tim Babuju terhadap FPKT (Forum Pengurus Karang Taruna Bintang Laut Kelurahan Tanjung - Kota Bima.

Komunitas Babuju, Jum'at yang dikoordinir oleh Julhaidin alias Rangga Babuju, Jum'at malam kemarin turun langsung menyiapkan ruang baca bagi warga masyarakat Tanjung. Meski hanya manfaatkan emperan sebagai  sekretariat tepatnya di Gang Al Jihad RT 15 RW 04,  Babuju tergerak untuk mensupport buku bacaan. Tujuannya agar minat baca masyarakat dan pemuda di Tanjung mulai diasah.

"Ini langkah awal kita di Babuju untuk mendukung semangat gerakan literasi untuk warga Kota Bima. Semoga ini akan merubah pola kebiasaan Masyarakat yang  tidak manfaatkan waktu secara baik," ujarnya

Rangga Babuju menyampaikan apresiatif atas gerakan yang dibangun oleh FPKT Bintang Laut Tanjung. Di Kota Bima jarang ada gerakan nyata dalam rangka meningkatkan minat baca masyarakat.

"Tidak banyak organisasi pemuda yang bergerak nyata seperti FPKT Tanjung. Insyaallah, untuk dukungan Gerakan Sosial lingkungan,  Babuju Mandiri juga akan ikut membantu penyediaan bibit Sayur mayur untuk menginspirasi warga masyarakat sekitar Pustaka Pojok ini" cetus Rangga disambut tepuk tangan riuh pengurus FPKT

 Sementara itu, Ketua FPKT Tanjung, Akbar Tanjung sampaikan rasa bangga terhadap Komunitas Babuju yang memberi bantuan. Bantuan berupa buku dipercaya sebagai langkah konkrit untuk merubah mindset masyarakat.

 "Bagi kami ini bukan soal banyak atau sedikitnya bantuan tetapi ini soal apresiasi yang dilakukan oleh Komunitas BABUJU kepada kami. kami  sangat bangga dengan semua ini" ujarnya

Kata dia, Tempat Baca FPKT Tanjung dirintis oleh sejumlah pemuda yang peduli dengan kondisi sosial yang sudah penyimpang. Perjudian dan peredaran narkoba mengancam perkembangan generasi muda.

"Kami menitipkan banyak harapan dengan adanya rumah baca ini. Semoga  ada pihak yang tergerak hatinya ingin bantu buku bacaan kepada kami di Tanjung," harapnya

Selepas penyerahan simbolis dukungan Buku, dilanjutkan dengan sharing wirausaha yang dihadiri oleh belasan warga muda sekitar Pustaka Pojok di Kelurahan setempat.

Penyerahan buku juga dihadiri beberapa pengurus FPKT. diantaranya  Koordinator Seksi Usaha Ekonomi Produktif, Baharudin, Seksi Agama, sdr Irfan, Ketua FPKT Rasbar, Sukrin Kasim dan disaksikan oleh bapak Muhammad sebagai Ketua RW 4 .


#Ryan

Rabu, 09 Januari 2019

Al-Fatih Institute Solusi Anak Fasih Berbahasa Arab

Bima, Inside Pos,-

Al-Fatih Institute membuka Kelas Bahasa Arab setiap Senin dan Selasa Sore. Tujuan dibuka kelas ini yakni membumikan bahasa arab bagi anak usia dini dan remaja yang ingin menggali kemampuan dibidang bahasa.

Ketua Al-Fatih Institutez Rangga Iskanda, M.Pd kepada Inside Pos mengaku saat ini sudah mengajar puluhan santri untuk belajar baca tulis Al-Quran dan Bahasa Arab. Kegiatan tersebut berlangsung di Kelurahan Sadia Kecamatan Mpunda-Kota Bima.

"Berdirinya Al-Fatih ini semoga dapat dijadikan solusi terbaik bagi orang tua yang mengharapkan anaknya bisa lancar membaca Al-Quran dan Fasih Berbahasa Arab," ujarnya

Kata Rangga, Penting sekali generasi saat ini mengenal Bahasa Arab secara mendalam. Selain sebagai memperkaya khasanah pengetahuan generasi, juga hal pokok lainnya yakni dianggap penting agar terbentuk karakter generasi yang mencintai Islam dan mengamalkan. Disisi lain, Bahasa Arab menjadi media komunikasi yang lagi digandrungi oleh masyarakat dunia.

"Bahasa Arab dan Islam tidak dapat dipisahkan. Penting bagi orang tua untuk memberikan kesempatan anaknya untuk belajar fasih bahasa arab," tuturnya

Salahsatunya Faris (11). Siswa kelas 6 SD ini serius belajar Bahasa Arab di Lembaga Al-Fatih Institute. Ia mulai belajar sejak beberapa pekan lalu. Namun perkembangan Faris dalam memperlancar Bahasa Arab mendapatkan kemajuan signifikan.

"Saya melihat ada kemajuan signifikan terhadap kemampuan Faris belajar bahasa Arab di lembaga kami. Semoga ini menjadi hal positif bagi Faris kedepan," pungkas Rangga

#Ryan



Minggu, 30 Desember 2018

Alif, Kader IMM Asal Bima Siap Nahkodai DPD IMM NTB



Bima, Inside, Pos,-

Musda IMM NTB akan segera dihelat pada Januari 2019 mendatang,
 Panitia pelaksana  (Panpel) telah  menetapkan pada tanggal 9-13 Januari 2019 akan dimulai.

Ditengah kondisi IMM yang semakin  berkembang  dan memiliki daya saing intelektualitas kader yang sehat, menjadikan, sosok Rahman Alif alias Alif memiliki tekad untuk Nahkodai DPD IMM NTB. Bukan tanpa alasan, sosok kader IMM asal Bima ini mendapat dukungan dari sejumlah kader internal IMM di Bima. terutama dikalangan intelektual  Mahasiswa di Bima.

 Ketua BEM IAIM- Bima, Abim Abdillah, mengaku selama kepemimpinan di IMM, Alif dianggap sosok yang  terbuka dan berprinsip dan dekat dengan Kader IMM.  Kata dia, banyak kader sukses berkat bimbing khusus oleh sosok Alif.

"Beberapa kader IMM yang dikader sama bang Alif ada yang   yang sudah menjadi pimpinan di IMM cabang. Kami bangga, dedikasi keilmuannya menjadi inspirasi dan semangat ber-IMM bagi Kader di Bima," aku Ketua BEM.

Menurut Abim,  sosok Alif dianggap cakap dan mampu  menahkodai IMM NTB.  Hanya saja, Primordialisme di NTB belum bisa dihapus begitu saja hingga banyak kader yang memiliki kemampuan kepemimpinan terpental saat pemilihan berlangsung.

 "Kami berharap Kade  DPD IMM NTB tidak lagi jago kandang, atau kepemimpinan hanya sebagai pelengkap saja.  Maka DPD IMM Harus Berdaulat serta menjadi corong pergerakan OKP di NTB," cetusnya seraya menambahkan, " Alhamdulillah, dari diskusi kecil kami,  semua dukungan sudah mengarah ke Kakanda Muh. Alifuddin. Kami tinggal menunggu Musda dilaksanakan, semoga tidak ada yang berubah pikiran saat acara berlangsung,"  tambahnya

Alif yang diwawancarai Inside Pos membenarkan dirinya akan siap mencalonkan diri menjadi Ketua DPD IMM NTB. Niat tersebut merupakan sebagai bentuk komitmennya untuk memajukan dan membesarkan organisasi IMM di NTB hingga ke pusat.

"Sebagai kader, saya sudah ikhtiar dan  konsisten untuk membawa perubahan baru di DPD IMM NTB. Tidak hanya menunggu kabar dan pujian tapi ada gerakan sadar pemuda untuk memetakan persoalan bangsa dan negara," tegasnya

Kata Alif, saat ini bangsa dan negara perlu spirit kepemudaan dari intelektual muda agar generasi  Indonesia tidak lagi berpikir pragmatis.

"Isu agama menjadi bahan olokan saat ini. Ini menjadi atensi saya terpilih nanti agar narasi berpikir generasi tidak terkontaminasi politik kepentingan dan adudomba," pungkasnya

#Ryan