Rabu, 15 April 2020

Cegah Luasnya Kerusakan Hutan 1.600 Pohon Produktif Di Tanami

Bima, Inside Pos,-

Sebagai upaya pencegahan meluasnya kerusakan hutan lindung dilokasi Mada Oi Kapao Desa Mpili Kecamatan Donggo Kabupaten Bima yang diberitakan minggu lalu, kini Dandim 1608/Bima Letkol Inf. Teuku Mustafa Kamal mengintruksikan Koramil 1608-05/Donggo, segera lakukan reboisasi sebelum musim kemarau tiba.


Untuk mewujudkan tindakan nyatanya melalui aksi reboisasi, Koramil 1608-05/Donggo Kapten Inf Seninot Sribakti melibatkan sejumlah elemen. Seperti Anggota Polsek Donggo Polres Bima, Brigadir Lalu Candra Windana, Aparatur Desa Mpili dan Karang Taruna Sama Kai serta Bhabinkamtibmas Desa setempat Mpili rabu 15/4.


Inf Seninot Sribakti dikonfirmasi lewat Via WatsAAp mengatakan, aksi rebiosasi dilokasi Mada Oi Kapao itu dilakukan guna menghijaukan kembali lima hektare hutan yang telah rusak parah. Tak hanya itu, disekitaran lokasi itu merupakan sumber mata air bagi masyrakat dua Desa yaitu Desa Mpili dan Mbawa.


"Sekitar seribu enam ratus pohon produktif kami tanam dengan jenis pohon Matoa, Kemiri dan Duwet," katanya.


Usai melakukan reboisasi, lanjutnya, warga sekitar dihimbau agar bersama-sama menjaga keutuhan hutan. Jika ada oknum yang melakukan tindakan  penebangan secara bebas maka akan diberikan sangsi hukum.


"Kami mengajak warga sadar akan pentingnya hutan bagi keberlangsungan hidup," ajaknya seraya menambahkan.


“Semoga reboisasi dimusim hujan ini semua pohon bisa hidup dan tumbuh besar dan dapat memberikan manfaat untuk kita bersama,” harapnya.

#tot


Tidak ada komentar: